SURABAYA//MIMBAR-DEMOKRASI.COM
Surabaya - Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November, siswa-siswi Sekolah Dasar Negeri (SDN) Rangkah 1 mengadakan kegiatan bersih-bersih di lingkungan sekolah. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenang jasa para pahlawan sekaligus menanamkan nilai kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan bagi para siswa.
Kepala sekolah SDN Rangkah 1, TRI WINARSIH, S.Pd M.AP nyampaikan bahwa kegiatan bersih-bersih ini merupakan bagian dari pendidikan karakter untuk mengajarkan siswa-siswi agar lebih peduli dengan kebersihan lingkungan sekitar mereka. “Hari Pahlawan ini menjadi momen yang tepat bagi siswa-siswi untuk berkontribusi kecil bagi lingkungan, sebagai bentuk penghormatan kepada jasa para pahlawan kita yang telah berjuang untuk bangsa,” ujarnya.
Dalam kegiatan yang berlangsung pada pagi hari ini tanggal 08 November 2024 para siswa dibagi dalam beberapa kelompok untuk membersihkan setiap sudut sekolah, mulai dari ruang kelas, halaman sekolah, hingga area taman. Dengan antusias, para siswa membersihkan sampah, menyapu, dan merapikan lingkungan sekolah mereka.
Salah satu siswa mengungkapkan rasa senangnya bisa ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini. "Kami senang bisa ikut kegiatan ini. Selain sekolah jadi bersih, kami juga belajar bekerja sama dengan teman-teman,” ungkap salah satu siswa.
Kegiatan bersih-bersih ini ditutup dengan upacara sederhana untuk mengenang jasa para pahlawan, di mana siswa-siswi juga diberikan wawasan tentang makna kepahlawanan dan pentingnya menjaga lingkungan sekitar.
Diharapkan melalui kegiatan ini, siswa-siswi SDN Rangkah 1 dapat terus menjaga kebersihan dan menjadi generasi yang peduli terhadap lingkungan serta menghargai jasa para pahlawan bangsa.( Red )